Tips memotret panning tentunya akan menjadi salah satu teknik foto yang juga harus diketahui dan dipelajari oleh para pemula dalam dunia fotografi. Teknik panning sendiri merupakan teknik untuk mendapatkan gambar yang sedang bergerak dengan cara menggerakkan kamera searah dengan gerakan dari obyek yang sedang diprotet dan mengakibatkan backgroud dari foto menjadi lebih blur. Tips memotret panning sendiri akan sangat membantu apabila kita akan mengambil foto sport ataupun dalam pengambilan foto yang akan digunakan untuk sebuah berita. Dengan banyaknya penggemar dari dunia fotografi yang ada sekarang, teknik panning ini juga bisa digunakan untuk keperluan hanya mengambil gambar saja atau bukan untuk tujuan khusus. Yang paling penting di dalam mengambil gambar atau foto dengan teknik panning adalah pengaturan pada kamera yang akan kita gunakan. Usahakan dalam melakukan tips memotret panning ini kita harus merubah pengaturan kamera menjadi kontrol manual agar bisa mengikuti kecepatan gerakan dari foto yang akan kita potret tersebut.
Teknik memotret panning bukan hanya bisa kita aplikasi pada saat menggunakan kamera untuk memotret saja. Namun, bagi seorang fotografer juga bisa menggunakan teknik panning ini pada saat melakukan editing foto di photoshop. Namun, karena kita akan mempelajari cara atau tips memotret panning menggunakan kamera, maka kita akan fokuskan pembahasan kita pada bagaimana cara menggunakan teknik panning di kamera. Tips pertama untuk menggunakan teknik memotret panning ini adalah jangan menggunakan tripod saat sedang mengambil gambar menggunakan teknik panning. Untuk bisa mendapatkan gambar bergerak dengan cepat menggunakan teknik panning tentunya kita harus leluasa dalam menggerakkan kamera. Agar leluasa dalam mengambil gambar yang bergerak, tentunya kita juga harus menghindari penggunaan dari tripod tentunya. Bagi yang ingin mendapatkan gambar bergerak dengan menggunakan monopod, maka masih bisa digunakan. Penggunaan dari tips memotret panning ni hanya akan bisa digunakan kalau kita menggunakan monopod saat sedang memotret, inipun kalau kita tidak bisa mengangkat beban dari kamera dan lensa dengan tangan sendiri.
Tips Memotret Panning
Tips memotret panning yang selanjutnya adalah melakukan pengaturan pada shutter priority. Pengaturan untuk shutter speed yang bisa digunakan untuk teknik panning adalah antara 1/30 sampai dengan 1/8. Semakin cepat shutter speed yang kita inginkan dalam pengaturan, tentunya akan ada semakin banyak detail yang nantinya akan bisa tertangkap pada kamera yang kita gunakan. Tips dalam menggunakan teknik panning yang ketiga adalah melakukan pengaturan pada bagian ISO. Kalau kita mengatur kamera tentunya ISO menjadi salah satu hal yang tidak bisa kita tinggalkan tentunya. Dalam tips memotret panning ini, ISO yang akan kita gunakan paling rendah adalah 50 atau bisa juga memilih 100.
Tips memotret panning yang keempat adalah memilih objek yang akan kita potret dengan benar. Untuk memudahkan dalam penggunaan dari teknik panning, maka usahakan memang kita memilih objek bergerak yang mempunyai backgroud yang cerah. Dengan background cerah dan juga menarik tentunya akan ada banyak fokus dalam pengambilan gambar dari teknik panning yang nantinya akan bisa kita dapatkan nantinya. Tips memotret panning selanjutnya yang bisa digunakan adalah dengan mengarahkan kamera dan juga memencet setengah tekan untuk tombol release dari kamera. Dengan cara ini nantinya kamera akan mengambil fokus tepat pada gambar bergerak yang kita inginkan tentunya. Usahakan dalam mengambil gambar menggunakan panning tentunya saat pengambilan foto bisa kita lakukan secara perlahan saja.
Tips memotret panning yang terakhir adalah berlatih sabar saat mengambil foto menggunakan teknik panning. Teknik memotret panning memang membutuhkan kesabaran dari pengambil gambar atau foto. Karena kita mengambil gambar atau foto yang bergerak, maka tentunya kita juga harus sabar dalam mendapatkan fokus pada objek yang bergerak tersebut. Untuk mendapatkan foto menggunakan teknik panning dengan hasil yang bagus memang membutuhkan kesabaran yang ekstra nantinya. Walaupun kamera sudah di setting untuk digunakan dalam teknik panning, sabar tetap harus kita punya saat mengambil foto menggunakan teknik dari panning tentunya.